Helikopter Tercanggih Di Dunia - 7 Helikopter Tempur Tercanggih Di Dunia
Helikopter Tercanggih Di Dunia - 7 Helikopter Tempur Tercanggih Di Dunia - Helicopter adalah sebuah pesawat yang mengangkat dan terdorong oleh satu atau lebih rotor (propeller) horizontal besar. Helikopter diklasifikasikan sebagai pesawat sayap-berputar untuk membedakannya dari pesawat sayap-tetap biasa lainnya.Kata helikopter berasal dari bahasa Yunani helix (spiral) dan pteron (sayap). Helikopter yang dijalankan oleh mesin diciptakan oleh penemu Slovakia Jan Bahyl.Dibandingkan dengan pesawat sayap-tetap lainnya, helikopter lebih komplex dan lebih mahal untuk dibeli dan dioperasikan, lumayan lambat, memiliki jarak jelajah dekat dan muatan yang terbatas.
Sedangkan keuntungannya adalah gerakannya; helikopter mampu terbang di tempat, mundur, dan lepas landas dan mendarat secara vertikal.Terbatas dalam fasilitas penambahan bahan bakar dan beban/ketinggian, helikopter dapat terbang ke lokasi mana pun, dan darat di mana pun dengan lapangan sebesar rotor dan setengah diameter.
Helikopter adalah kendaraan terbang militer yang paling efektif digunakan untuk logistik , pertempuran dan tujuan penyelamatan ataupun penjemputan. Dari penampilan pertama mereka di Perang Dunia II , sampai Perang Vietnam, dan perang lainnya helikopter telah banyak membantu untuk mengubah medan perang
Saat ini helikopter tempur memiliki dua peran penting yaitu memberikan dukungan kepada pasukan darat dan sebagai anti tank yang dapat menghancurkan konsentrasi musuh sekaligus melengkapi helikopter lain dalam misi pengintaian. Tahun 1990-an merupakan zaman berkembangnya helikopter tempur modern, AH-64 Apache milik Amerika Serikat yang digunakan dalam Perang Teluk pada tahun 1990.
Helikopter Apache ini mampu menghancurkan sistem pertahanan musuh termasuk sistem radar dan peluru kendali darat ke udara. Kemudian helikopter ini menyerang langsung musuh, tank, mobil bersenjata dan artilerinya dengan menggunakan rudal dan meriam walaupun dalam misi Perang Teluk di Karbala tahun 2003, helikopter ini mengalami kegagalan.